Beranda

Monday, July 30, 2007

Mengintip burung-burung di rawa-rawa ITS

Ini merupakan pengalaman pertamaku ketika dipilih menjadi delegasi Pencinta Lingkungan Hidup Siklus ITS untuk lomba pengamatan burung tingkat nasional.Sungguh tak disangka akhirnya aku terpilih menjadi delegasi lomba Indonesian Bird Race V yang diadakan oleh Pro Fauna di Pulau Sempu, Malang. Kali ini dari PLH Siklus ITS hanya mengirimkan 1 regu yang beranggotakan 3 orang yaitu aku,Fredy dan Dini. Untuk latihan dan persiapan meghadapi lomba kami sepakat memilih lokasi di rawa-rawa belakang Stadion ITS atau yang lebih dikenal dengan hutan kampus. Latihan birdwatching kali ini sengaja kami lakukan setiap Hari Senin,Selasa dan Rabu karena jadwal kegiatan kami bertiga juga lumayan padat.


Pertama latihan kami join ma anak2 peCUK Biologi ITS karena mereka dah pada jago di bidang birdwatching makanya qt latihan bareng ma mereka. Pertama qt di kenalin daereah mn aja di rawa2 tersebut yg sering diknjugi oleh burung2. Ternyata bahwa dihutan kampus ITS terdapat banyak sekali sarang Blekok Sawah (Ardeola Speciosa), makanya di sana yg paing endemik itu adalah burung Blekok Sawah. Selai itu kareo padi dan mandar batu juga sering di jumpai di tempat tersebut. Di ITS sendiri terdapat 55 jenis burung yang teridentifikasi oleh PECUK ITS.

Saat itu waktu sudah menunjukkan kira kira jam setengah 5 sore. Aq perlahan menyusuri jalan setapak di rawa-rawa hutan kampus ITS. Di ufuk barat matahari merona merah semburat memancarkan kemilau cahayanya. Suara khas burung Kareo Padi kwok..kwok..kwokk (Amaurornis Phoenicurus) ramai terdengar. Aq pun dengan mudah menjumpai sesosok kareo yang terbang rendah di permukaan rawa-rawa. Sore itu aq happy bgt bisa bertemu burung-burung yg indah yg tidak pernah aq jumpai sblumnya. Senja itu burung-burung Blekok Sawah turun ke sarangnya diantara rerimbunan semak ilalang. Mandar Batu (Glanulla Chloropus)yang hitam legam melintas dan pergi menghindar ketika aq mendekati tempat persembunyiannya di balik tumbuhan rawa. Tmn2 pada semangat mengisi list lembar birdwatching yang mereka bawa.
Sang suryapun bersembunyi di balik peraduannya diiringi oleh kepakan sayap burung-burung Blekok Sawah yang turun kembali ke sarangnya. Senja itu menuai sebuah cerita baru yang takkan pernah kulupakan.

Monday, July 9, 2007

Rokok dapat menyebabkan pencemaran udara



Mungkin sedikit aneh melihat judul diatas. Merokok kok sampe' menyebabkan pencemaran udara!!Mungkin nggak sih???Di dunia ini tidak ada yang tidak mungkin untuk terjadi. Asap rokok sangat berbahaya bagi manusia maupun makhluk hidup lain karena mengandung berbagai zat-zar racun di dalamnya. Mungkin tidak terasa efeknya kalau hanya menghisap satu batang rokok saja. Dan mungkin persentase kontribusi asap rokok untuk menyebabkan polusi udara sangat kecil. Namun bayangkah apabila 1000 orang di dunia ini merokok secara bersama-sama di suatu tempat yang berbeda. Mungkin atau tidak hal itu bisa terjadi?? Bayangkanlah apabila di dunia ini terdapat 1 juta atau bahkan lebih perokok aktif yang merokok secara bersama-sama di tempat yang sama atau berbeda. Apakah hal itu tidak mungkin bakal terjadi?? Dan apabila jumlah perokok aktif di dunia ini dari hari ke hari, bulan ke bulan, tahun ke tahun semakin meningkat mungkin bisa anda bayangkan sendiri apa saja efek yang bakal terjadi. Maka dari itu kalau anda sekarang adalah seorang perokok aktif maka segera tinggalkanlah kebiasaan buruk anda. Karena merokok itu adalah sesuatau yang tidak membawa manfaat sama sekali dan justru malah banyak efek negatifnya. Anda tidak percaya?? Silahkan baca artikel mengenai bahaya merokok dibawah ini yang saya kutip dari http://www.antirokok.or.id/product_index.htm

Mungkin anda sudah tahu bahwa menghisap asap rokok orang lain di dekat anda lebih berbahaya bagi anda daripada bagi si perokok itu sendiri. Asap Utama adalah asap rokok yang terhisap langsung masuk ke paru-paru perokok lalu di hembuskan kembali. Asap Sampingan adalah asap rokok yang dihasilkan oleh ujung rokok yang terbakar. Masalahnya adalah, udara yang mengandung asap rokok, dan anda hisap, akan mengganggu kesehatan, karena asap rokok mengandung banyak zat-zat berbahaya, diantaranya :
  1. TAR : Mengandung bahan kimia yang beracun, sebagainya merusak sel paru-paru dan meyebabkan kanker.
  2. KARBON MONOKSIDA (CO) : Gas beracun yang dapat mengakibatkan berkurangnya kemampuan darah membawa oksigen.
  3. NIKOTIN : Salah satu jenis obat perangsang yang dapat merusak jantung dan sirkulasi darah, nikotin membuat pemakainya kecanduan.
    Bila anda berada di ruangan berasap rokok cukup lama, maka ketiga zat beracun di atas akan masuk ke paru-paru anda.
Selama beberapa tahun terakhir, para ilmuwan telah membuktikan bahwa zat-zat kimia yang dikandung asap rokok dapat mempengaruhi orang-orang tidak merokok di sekitarnya. Perokok pasif dapat meningkatkan risiko penyakit kanker paru-paru dan jantung koroner. Lebih dari itu menghisap asap rokok orang lain dapat memperburuk kondisi pengidap penyakit :
  1. ANGINA : Nyeri dada akibat penyempitan pembuluh darah pada jantung.
  2. ASMA : Mengalami kesulitan bernafas.
  3. ALERGI : Iritasi akibat asap rokok.

Gejala-gejala gangguan kesehatan :iritasi mata, sakit kepala, pusing, sakit tenggorokan, batuk dan sesak nafas.Wanita hamil yang merokok atau menjadi perokok pasif, meyalurkan zat-zat beracun dari asap rokok kepada janin yang dikandungnya melalui peredaran darah. Nikotin rokok menyebabkan denyut jantung janin bertambah cepat, karbon monoksida menyebabkan berkurangya oksigen yang diterima janin. Anak-anak yang orangtuanya merokok menghadapi kemungkinan lebih besar untuk menderita sakit dada, infeksi telinga, hidung dan tenggorokan. Dan mereka punya kemungkinan dua kali lipat untuk dirawat di rumah sakit pada tahun pertama kehidupan mereka.Banyak orang tahu bahaya merokok, tapi tidak banyak yang peduli. Melihat bahaya-bahaya yang dapat ditimbulkan rokok, kiranya diantara kita perlu bahu-membahu berbuat tiga hal utama :

  1. Komunikasi dan informasi tentang bahaya merokok, baik bagi si perokok langsung maupun perokok pasif.
  2. Menyediakan tempat-tempat khusus bagi orang yang merokok agar yang bukan perokok tidak terkena dampak negatifnya.
  3. Jangan merasa segan untuk menegur perokok, jika anda merasa terganggu

Sunday, July 8, 2007

Pemulung, Penyelamat Lingkungan!!!


Prihatin rasanya aku melihat kehidupan para pemulung sehari-hari. Untuk mencari sesuap nasi saja mereka harus mengais puing-puing sampah yang bau dan kotor. Mereka rasanya seakan tidak peduli dengan hal semacam itu. Mungkin yang mereka pikirkan adalah bagaimana sebisa mungkin mereka menafkahi keluarga mereka. Sebagian masyarakat bahkan banyak yang mencemooh kehidupan mereka sehari-hari. Mungkin dalam benak masyarakat mereka dipandang hina karena memiliki pekerjaan tukang pungut sampah. Namun sebaliknya aku memandang justru pekerjaan mereka adalah pekerjaan yang amat mulia karena bagiku pekerjaan itu turut memberi andil yang besar buat lingkungan sekitar. Karena mengapa??coba bayangkan jikalau sampah-sampah di TPS itu dibiarkan menumpuk setiap hari tanpa ada yang mengelola. Pasti sampah-sampah akan terus menumpuk dan terus menumpuk sehingga akhirnya menyebabkan berbagai polusi, lingkungan yang kurang sehat, dan banyak penyakit yang timbul. Belum lagi sampah sampah yang banyak berserakan di sungai-sungai, gorong-gorong dan berbagai tempat lainnya. Apakah akan kita biarkan begitu saja terus menumpuk setiap hari. Maka dari itu saudara-saudaraku marilah sudah selayaknya kita berterimaksih dan bersyukur karena atas jasa-jasa para pemulung itulah kondisi lingkunga di sekitar kita menjadi lebih baik. Dan tak lupa kita harus berterimakasih pula kepada para "pasukan kunig" alias petugas kebersihan yang telah memberikan peran dan andilnya terhadap keindahan serta kebersihan kota kita tercinta. Semoga dengan tulisan ini kita menjadi sadar dan senantiasa membantu meringankan beban saudara kita yang mungkin nasibnya lebih di bawah kita. Mudah-mudahan juga kita senantiasa mengerti tentang arti kebersihan dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
SO SAVE OUR ENVIRONMENT
SAVE OUR EARTH
SAVE OUR NATURE
NOW OR NEVER

slideshow

Fotoku

Fotoku
lagi ikut lomba birdwatching

Islamic Web Category

Powered By Blogger